Binar Kompetitif dalam Orasi dan Pemilihan Ketua OSIS Masa Bakti 2023/2024 Di SMAN 1 Gondang
Organisasi Siswa
Intra Sekolah (OSIS) merupakan wujud dari sebuah wadah pembinaan dan
pengembangan generasi muda dalam lingkup sekolah dengan mengarahkannya untuk
menjadi kader penerus perjuangan bangsa melalui bekal-bekal kepemimpinan,
kesegaran jasmani, daya kreasi, patriotisme, idealisme, kepribadian dan budi
pekerti luhur yang nantinya akan berguna dalam masyarakat.
Saat ini, SMAN 1
Gondang baru saja melaksanakan pemilihan ketua OSIS masa bakti 2023/2024 melalui
pemilu yang dapat melatih tumbuhnya sikap demokrasi pada diri para siswa untuk
nantinya terjun langsung dalam pemerintahan Indonesia yang menganut asas
kedaulatan rakyat. Kegiatan sudah dimulai pada hari Senin (11/09/23) dengan
penyampaian orasi masing-masing kandidat calon ketua OSIS yang dilaksanakan
seusai upacara bendera, yang bertempat di lapangan utama SMAN 1 Gondang. Gelora
semangat sangat terlihat jelas diwajah para siswa, persaingan antar kandidat
yang kompetitif tampak harmonis di tengah pelaksanaan rangkaian kegiatan orasi
dan pemilihan ketua OSIS masa bakti 2023/2024 kali ini.
Terdapat dua kandidat
calon ketua OSIS yang tentunya sudah melalui seleksi sebelumnya, yaitu:
1.
Awang
Fadhil (XI-5)
2.
Muhammad
Afif Ramdhani (XI-5)
Para kandidat
masing-masing memulai orasi dengan memperkenalkan diri dan dilanjutkan dengan
memaparkan visi misi sebagai calon ketua OSIS. Pada kesempatan
tersebut, kedua kandidat menampilkan visi misi terbaik yang mereka usung.
Orasi pertama, dibuka
oleh kandidat calon ketua OSIS nomor urut satu, yaitu Awang Fadhil yang
memaparkan visinya, yaitu Mewujudkan siswa-siswi SMA Negeri 1 Gondang yang
MANDIRI (Maju, Nyeni, Disiplin, Religius, Inovatif). Tidak lupa Awang
juga menyampaikan misinya, yaitu meningkatkan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, mengutamakan kerja sama, dan kebersamaan dalam mengkoordinasi
setiap ospek organisasi dengan baik, serta mengoptimalkan OSIS sebagai
fasilitator untuk mengembangkan kreativitas, bakat dan pengetahuan. Dalam akhir
orasinya, dengan begitu bersemangat Awang meneriakkan slogannya kepada seluruh
khalayak siswa kala itu, "Wong tulus milihe nomer siji mergo nomer siji
pasti gemati." begitulah bunyi slogan andalannya.
Orasi yang kedua,
adalah penyampaian visi misi oleh kandidat calon ketua OSIS nomor urut dua,
yaitu Muhammad Afif Ramdhani yang mengusung visi menjadikan OSIS sebagai wadah
untuk mewujudkan siswa-siswi SMAN 1 Gondang Nganjuk yang berani ber-AKSI (Agamis, Kritis, Sigap, dan
Inovatif). Afif juga menuturkan secara jelas misinya, yaitu Membangun kinerja
OSIS yang solid, terbuka, dan efektif dalam rangka membangun generasi yang
berkualitas, memberikan wadah dan dorongan kepada Siswa, agar dapat mengembangkan
potensinya, serta menanamkan rasa kepedulian terhadap lingkungan dengan
melakukan kegiatan sosial. Tidak kalah keren juga, dengan percaya diri dan
keyakinannya Afif ikut menyerukan slogannya sebagai penutup orasi, "Pilih,
Kawal, dan Buktikan Bersama Nomor 2 Wujudkan Asa." Dengan begitu seruan
dan tepuk tangan dari penonton mengakhiri orasi dari kedua kandidat calon ketua
OSIS kala itu.
Kegiatan kampanye dan
orasi tidak hanya berhenti sampai di sana, karena setelahnya terdapat sesi
tanya jawab yang diberikan oleh siswa-siswi dengan antusias mulai dari kelas X,
XI, dan XII.
Keesokan harinya pada
Selasa (12/09/23) merupakan puncak dari rangkaian kegiatan ini, yaitu proses
pemungutan suara sekaligus proses penghitungan suara. Tempat Pemungutan Suara
(TPS) bertempat di area Aula SMAN 1 Gondang. Acara berlangsung pukul 07.00 WIB
yang diikuti oleh seluruh siswa kelas X dan XI sekaligus pelaksanaan kegiatan
P5. Kegiatan dibuka oleh MC hingga memasuki proses pemilihan suara yang
berlangsung secara tertib. Siswa kelas X dan XI setelah selesai memilih
dipersilakan untuk kembali ke kelas masing-masing dan dilanjutkan pemungutan
suara oleh kelas XII, guru, serta staf dan karyawan.
Penghitungan suara
dilakukan secara langsung pada pukul 10.00 WIB di hadapan seluruh siswa-siswi
SMAN 1 Gondang. Proses penghitungan suara berjalan dengan suasana yang sangat
hidup antar siswa, seruan-seruan dukungan tampak suportif ditunjukkan kepada kedua
kandidat calon ketua OSIS terdengar saling sahut-menyahut. Kegiatan tetap berjalan
dengan aman tanpa kegaduhan walaupun kandidat yang mereka pilih memperoleh
suara lebih kecil dari kandidat calon ketua OSIS yang lain.
Proses penghitungan
suara dalam pemilihan ketua OSIS tahun 2023/2024 dari daftar pemilih siswa,
guru, serta seluruh staf dan karyawan SMAN 1 Gondang mendapat hasil akhir
dengan rekapitulasi penghitungan suara terbanyak yang dimenangkan oleh kandidat
calon ketua OSIS nomor urut dua dengan memperoleh 552 suara dan disusul nomor
urut satu yang memperoleh 408 suara. Demikian, ketua OSIS masa bakti 2023/2024 secara
resmi adalah nomor urut dua atas nama Muhammad Afif Ramdhani.
Lantunan selamat kami
sembahkan untuk Muhammad Afif Ramdhani atas terpilihnya sebagai ketua OSIS masa
bakti 2023/2024. Menyandang status sebagai ketua OSIS tentu saja akan
mendatangkan tanggung jawab besar yang harus dipikul ke depannya. Harapan-harapan
akan terwujudnya visi misi yang begitu luar biasa menjadi penantian yang paling
dinanti oleh teman-teman serta warga SMAN 1 Gondang
Nganjuk. Bertindak sebagai
wadah, rangkulah siswa-siswi sebagai generasi muda untuk tumbuh menjadi
generasi penerus bangsa, sehingga kelak kita dapat menuainya bersama-sama dan
ciptakan warna baru di masa putih-abu ini.
Penulis:
Lely Dwi Fransiska (XI-1 – TIM JURNALISTIK &
MULTIMEDIA)
Posting Komentar