CS PPDB

CLASSMEET SMA NEGERI 1 GONDANG

shape image

CLASSMEET SMA NEGERI 1 GONDANG

 DALAM RANGKA EUFORIA 

SELESAINYA PERAYAAN PENILAIAN AKHIR SEMESTER GANJIL TAHUN 2023




Setelah melakukan kegiatan Penilaian Akhir Semester (PAS) ganjil 2023/2024 OSIS dan MPK SMA Negeri 1 Gondang berencana untuk mengadakan kegiatan classmeet yang rutin diadakan setiap tahunnya di akhir semester. Kegiatan classmeet ini tentu menghadirkan serangkaian beragam jenis perlombaan dan diikuti oleh oleh masing-masing perwakilan kelas.

Pada dasarnya Classmeet adalah kegiatan yang diadakan sekolah setelah masa pembelajaran berakhir sekaligus ujian berhasil diselesaikan. Pengadaan classmeet ini tentu dalam rangka untuk memberikan kesempatan kepada siswa untuk bersantai dan melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat. Kegiatan yang dimaksud berkaitan dengan berbagai jenis perlombaan yang menyenangkan sekaligus memberikan kesempatan bagi peserta didik yang suka atau ada peluang terhadap jenis lomba yang dilangsungkan.

Tahun 2023 Classmeet  SMA Negeri 1 Gondang dilaksanakan selama dua hari berturut-turut. Pelaksanaan dilaksanakan dibuka setelah upacara bendera berakhir tepatnya pada Senin,  18 Desember 2023 hingga pukul 13.00 WIB selepas mengadakan sholat dzuhur berjamaah. Kemudian, keesokan harinya pada 19 Desember 2023 seperti hari kemarin pelaksanaan classmeet dilaksanakan hingga 13.00 WIB selepas sholat dzuhur berjamaah resmi berakhir.

Sebelumnya, upacara pembukaan classmeet SMA Negeri 1 Gondang berlangsung di lapangan besket SMA Negeri 1 Gondang yang dimulai pukul 07.15 WIB dan di ikuti oleh seluruh siswa-siswi SMA Negeri 1 Gondang dengan memakai seragam olahraga beserta Bapak Ibu guru. Pembukaan classmeet  diiringi dengan adanya sajian tari-tarian yang menggungah mata untuk memandangnya dan menguar penuh semangat dari sekelompok tim ekstrakurikuler tari bimbingan Delima Indra P, S.Sn.

Seperti yang telah disampaikan saat upacara pembukaan classmeet oleh Drs. Sugiyono, M.Si. selaku pembina upacara, "Lomba classmeet ini dilakukan untuk mempererat hubungan antar kelas, dan bukan untuk dijadikan perselisihan atau perpecahan antar kelas,"

Tentu sikap tegas sekaligus penuh perhatian ini menjadi catatan penting bahwa kegiatan classmeet bukanlah semata senang-senang yang membawa perpecahan saling selisih. Namun, dengan adanya classmeet menjadi ruang bagi para siswa untuk bersenang-senang menikmati kebersamaan. Oleh sebab itu, meski kegiatan ini sebagai bentuk euforia masa berakhirnya proses pembelajaran sekaligus ujian siswa tetap patuh pada kegiatan sekolah dan tertib pada serangkaian kegiatan.

Untuk beberapa lomba yang diadakan pada classmeet oleh OSIS dan MPK SMA Negeri 1 Gondang menyajikan beberapa pilihan lomba seperti, badminton, gobak sodor, futsal, menggambar dan juga menyanyi. Masing-masing kelas bebas memilih jenis perlombaan untuk mewakili masing-masing kelas. Kemudian, proses berlangsungnya setiap perlombaan memiliki tempat yang berbeda-beda. Seperti, lomba badminton di adakan di aula, lomba gobak sodor dilakukan di lapangan voli, lomba futsal dilaksanakan di lapangan basket, lomba menggambar dilakukan di kelas X-3, dan lomba menyanyi dilakukan di Laboraturium Biologi.

Tentu masing-masing perlombaan terlaksana sekaligus menjadi hiburan yang menyenangkan untuk dinikmati. Bahkan, sorak sorai dan dengungan saling menyamangiti tumpah ruah selaras dengan sayup semangat dari lagu-lagu yang dipersiapkan tim operator. Hal ini, tentu tidak lepas dari kinerja panitia atau penanggung jawab masing-masing agar perlombaan bisa berjalan dengan lancar, tertib, jujur dan menyenangkanb.

Penulis : Fitri Bintari (X8 – TIM JURNALISTIK DAN MULTIMEDIA)

Posting Komentar

Info Populer

Total Tayangan Halaman

© Copyright 2024 SMAN 1 GONDANG

CS PPDB

Pesan ini akan dikirim melalui Whatsapp

KIRIM